Sekilas Info

Terekam CCTV, Oknum Anggota DPRD Sumut Ketahuan Membawa Kabur Jam Tangan Samsung

Screenshot CCTV | Aksi pencurian jam tangan oleh oknum Anggota DPRD Sumut.

Lanjut korban menyebut bahwa saat pihaknya tengah meregistrasi perbaikan televisi milik pelaku, korban sempat ditanyakan pelaku terkait harga jam tangan milik korban yang sedang dalam posisi cas di salah satu meja dekat pintu masuk.

"Dia sempat nanya jam tangan saya yang saya cas di meja counter ujung dekat pintu keluar. Setelah saya jelaskan jenis dan harganya dia lalu kembali melihat registrasi televisi. Karena (registrasi) belum selesai dia (pelaku) kembali lagi ke meja counter yang ujung tadi (jam tangan terletak) dan di situ lah dia ambil jam saya dan memasukkannya ke dalam saku celananya,” papar korban kepada awak media.


Baca juga:
Diduga Bersengketa Lahan, DPRD Sumut Panggil Warga dan Perusahaan


"Nah saya sadarnya setelah dia pergi. Jam sudah tidak ada dan tidak ada pengunjung lain selain bapak berbaju putih tersebut,” lanjutnya kesal.

Usai terjadi peristiwa tersebut Novi lalu melaporkan ke Polsek Medan Baru dengan Nomor: STTPL/B/323/V/2023/SPKT SEK MDN BARU.

Sementara itu, Anwar Sani yang dihubungi wartawan membenarkan dirinya mengambil jam korban.

“Memang benar ku bawa jam itu. Tapi itu karna ada bahasa karyawannya laki-laki yang bilang itu jam abang. Karena bahasa pegawai itu lah makanya ku bawa jam itu bang,” sebut Anwar saat dihubungi awak media.


Baca juga:
Korban Pengeroyokan Taruna Akmil Protes Keras Pernyataan Kadispenad Hamim Tohari


Selanjutnya 1 2 3 4
Penulis: Devis Karmoy
Editor: Devis Karmoy
Photographer: Istimewa

Baca Juga