Balita Kunci Sang Ayah agar Tak Berangkat Kerja Sebelum KRI Nanggala Hilang
Jakarta-Sebuah video salah satu ABK kapal selam KRI Nanggala-402 yang dikunci anaknya di kamar dan tak boleh berangkat bertugas sebelum hilang viral.
Bak sebuah firasat yang dirasakan, netizen pun dibuat heboh dengan video seorang anak balita yang terlihat tak memperbolehkan ayahnya pergi.
Diduga dalam video tersebut terdapat Letnan Satu (Lettu) Imam Adi, salah satu prajurit yang ada di KRI Nanggala-402 yang hilang.
Dalam rekaman video ii memperlihatkan anak yang masih balita merengek tak memperbolehkan ayahnya keluar kamar.
Tak sampai di situ saja, sang bocah terlihat ingin mengunci ayahnya di dalam kamar. Melansir dari Instagram @awreceh.id, video tersebut memperlihatkan kedekatan sang anak dengan ayahnya.
"Kenapa enggak boleh kerja?" tanya seorang wanita yang merekam video dikutip dari sosok.grid.id
"Enggak boleh," ujar bocah tersebut.
Komentar