Sekilas Info

Di Perbatasan RI-RDTL, Satgas Yonarmed 3/105 Tarik Melatih Seni Musik kepada Siswa SMP

Salah seorang personil Satgas Yonarmed 3/105 Tarik dari Kodam IV/Diponegoro tengah melatih Seni Musik Drum Band kepada para siswa SMP Gita Surya di Desa Eban, Miomaffo Barat, TTU, Nusa Tenggara Timur, Kamis (3/9/2020).

Kefamenanu – Bakat seseorang telah tertanam sejak ia lahir di muka bumi. Namun, bagaimana agar potensi diri itu dapat diekplorasi tentu membutuhkan latihan-latihan tertentu. Hal itulah yang dilakukan Satuan Tugas Batalyon Armed (Satgas Yonarmed) 3/105 Tarik Kodam IV/Diponegoro dalam mengembangkan potensi anak-anak di Desa Eban, Kecamatan Miomaffo Barat, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), Nusa Tenggara Timur.

Melalui latihan seni musik Drum Band bagi siswa SMP Gita Surya di Desa Eban ini, Satgas Yonarmed 3/105 Tarik ingin agar kemampuan yang dimiliki para siswa SMP semakin matang.

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Yonarmed 3/105 Tarik Letkol Arm Laode Irwan Halim melalui siaran pers yang diterima Daily Klik, Kamis (3/9/2020).

Letkol Arm Laode Irwan Halim menyebutkan latihan tersebut dilakukan dengan metode pemberian materi dan keterampilan bagi para siswa dalam menggunakan alat musik. Apa lagi penggunaan alat musik drum band tersebut bukan hal yang mudah, melainkan butuh latihan yang rutin agat mendapatkan irama yang sesuai.

"Selain menjaga perbatasan, kami juga membina serta memberikan pengetahuan kepada siswa-siswi merupakan hal yang penting guna mencerdaskan generasi bangsa khususnya dalam seni musik," ujarnya.

Laode Irwan Halim juga mengharapkan lewat pembinaan ini kehadiran Satgas Yonarmed 3/105 Tarik dapat menciptakan dan menumbuhkan kedisiplinan serta mewujudkan karakter generasi muda yg berjiwa nasionalis.

“Serta memiliki semangat juang dan rasa cinta yg tinggi terhadap bangsa dan negaranya, maka dari itu harus dilatih sejak dini untuk menemukan potensi yang ada pada diri mereka, agar kelak mereka terbiasa dalam memainkan alat music, terutama pada event-event besar,” tambahnya.

Sementara, pelatih Drum Band yang juga anggota Satgas Yonarmed 3/105 Sertu Nicho menjelaskan bahwa meskipun pihaknya melatih dengan alat seadanya, namun para murid SMP Gita Surya sangat antusias dalam mengikuti latihan yang diberikan.

"Kegiatan ini bertujuan untuk menambah keterampilan siswa-siswi dalam memainkan alat musik dari instrumen musik perkusi sampai dengan instrumen benderanya agar lebih baik lagi, selain itu guna memberikan manfaat kehadiran Satgas di tengah-tengah kalangan anak muda di desa ini," ujarnya.

Pelatihan ini mendapat apresiasi  dari kalangan tokoh Khatolik setempat. Romo Frengki Atitus yang juga selaku Kepala SMP Gita Surya mengapresiasi pembinaan yang dilakukan personil Satgas Yonarmed 3/105 Tarik terhadap anak didiknya.

"Kami merasa senang kepada bapak TNI (Satgas Yonarmed 3/105 Tarik) yang telah mengajarkan anak-anak kami dalam bermain musik sehingga kami dapat lebih mengetahui banyak lagu-lagu instrument. Semoga kedepannya Drum Band sekolah kami dapat lebih baik lagi," tukasnya.

Penulis: Petrus DF Tahu
Editor: Redaksi

Baca Juga