Sekilas Info

BPMR Gelar Pekabaran Injil di Dusun Surbakti

Kades Rumah Sumbul Makmur Barus.

Rumah Sumbul - Persatuan jemaat yang tergabung di dalam Badan Pengurus Majelis Runggun (BPMR) GBKP menggelar kegiatan rohani di Dusun Surbakti, Desa Rumah Sumbul, Kecamatan STM Hulu, Kabupaten Deli Serdang. Disana mereka melaksanakan Pekabaran Injil (PI) bersama warga yang hadir.

Hal itu disampaikan oleh Ketua Rungun GBKP Rumah Sumbul. Pt. Pinter Ukur Tarigan. Dijelaskannya, bahwa kegiatan ini merupakan agenda rutin yang sering dilaksanakan oleh BPMR pada setiap bulannya. Tujuannya untuk mendekatkan diri kepada Tuhan Yang Maha Kuasa.

"Masyarakat yang hadir dalam kegiatan ini merupakan jemaat GBKP Rumah Sumbul. Dan mereka sangat antusias mengikuti kegiatan PI ini," ujarnya.

Sementara itu, Kades Rumah Sumbul turut menyambut positif kegiatan keagamaan ini. Menurutnya, kegiatan rohani seperti ini harus terus dilaksanakan guna menciptakan masyarakat yang berKetuhanan.

"Ini merupakan satu kesatuan dengan program Bapak Bupati Deliserdang  untuk mewujudkan masyarakat yang berkeTuhanan," katanya.

Turut hadir dalam kegiatan ini Ketua Runggun GBKP Rumah Sumbul. Pt. Pinter Ukur Tarigan, Sekertaris, Pt. Salam Perangin-angin, Pt./Dk. Rungun GBKP Rumah Sumbul, Permata, Jemaat GBKP Rumah Sumbul, Kades Rumah Sumbul, Detaser, Runggun Gereja GBKP Rumah Sumbul.

Penulis: Rustam/Bayu
Editor: Redaksi
Photographer: Istimewa

Baca Juga