Sekilas Info

Atlet Toba Terima Hadiah Besar Berkat Prestasi di PON Sumut-Aceh 2024

Atlet asal Toba (Kiri-Kanan) : Daniel, Adi Rominto dan Faisal.

DAILYKLIK.ID, TOBA – Menjadi atlet kini tidak lagi dipandang sebelah mata. Prestasi di dunia olahraga tak hanya membawa kebanggaan, tetapi juga memberikan penghargaan yang nyata. Hal ini dirasakan langsung oleh para atlet asal Kabupaten Toba yang berhasil meraih medali di PON Sumut-Aceh 2024.

Pada 31 Desember 2024, Pemkab Toba memberikan penghargaan berupa tali asih kepada atlet-atlet berprestasi. Salah satu yang menerima penghargaan adalah Faisal Halomoan Siahaan, yang membawa pulang medali emas di cabang olahraga karate. Atas pencapaiannya, Faisal menerima hadiah sebesar Rp 100 juta.

Selain Faisal, atlet lain seperti Daniel (karate), Antoni Tambunan (kickboxing), dan Adi Rominto Manurung (sambo), yang masing-masing meraih medali perunggu, juga mendapatkan penghargaan sebesar Rp 50 juta. Atlet beregu pun tidak ketinggalan. Peraih medali perak mendapatkan Rp 10 juta per orang, sementara peraih medali perunggu menerima Rp 5 juta per orang.

"Semua hadiah kami serahkan langsung dalam bentuk tunai pada 31 Desember lalu," kata Tridarma Putra Simanjuntak, Kepala Bidang Olahraga Disdikpora Kabupaten Toba, Kamis (16/1/2025).

Penghargaan ini menjadi bukti nyata bahwa profesi atlet kini semakin menjanjikan. Prestasi yang diraih bukan hanya membanggakan daerah, tetapi juga menjadi motivasi bagi generasi muda untuk berani mengejar impian di dunia olahraga.

Penulis: Andrey Simatupang
Editor: Dedy Hu
Photographer: Andrey Simatupang

Baca Juga