Sumut Diprediksi Cetak Inflasi Bulanan Minimal 0,33% di Desember 2024

DAILYKLIK.ID, MEDAN - Sejumlah akademisi di Sumatra Utara memerediksi inflasi bulanan provinsinya akan berada di angka minimal 0,33% pada Desember 2024. Kecilnya angka inflasi itu berkemungkinan disebabkan melemahnya daya beli masyarakat.
"Saya menilai Sumut berpeluang mencetak inflasi minimal 0,33% month to month di bulan Desember 2024," ungkap Gunawan Benjamin, Akademisi Ekonomi Universitas Islam Negeri (UIN) Sumatera Utara, Senin (30/12).
Dia menilai angka inflasi itu tergolong cukup kecil, bahkan mirip dengan kondisi saat pandemi Covid-19. Pada Desember 2020 dan Desember 2021, angka inflasi (bulanan) atau month to month (mtm) Sumut sebesar 0,57%.
Namun menurut dia kecilnya angka inflasi pada Desember 2024 tidak sepenuhnya menjadi kabar baik. Malah ini bisa menjadi dasar kekhawatiran terhadap kondisi ekonomi Sumut.
"Ini menyisahkan kerisauan melemahnya daya beli masyarakat," ujar Gunawan.
Paidi, Akademisi Ekonomi Universitas Sumatera Utara (USU) sependapat dengan prediksi di atas. Kondisi harga-harga barang, khususnya bahan pokok, yang relatif stabil selama Desember 2024, memengaruhi kecilnya angka inflasi.
Dia pun melihat stabilitas harga tetap terjaga sampai menjelang perayaan Tahun Baru 2025. Meski memang terdapat kecenderungan kenaikan harga, tetapi tidak terlalu signifikan dan hanya dialami sejumlah komoditas.
Seperti harga daging ayam yang saat ini berada di kisaran Rp 32.000 - Rp 37.000 per kilogram dari sebelumnya di angka Rp 27.000 - Rp 32.000 per kilogram. Begitu juga dengan telur ayam yang naik sekitar Rp 100 per butir.
Komentar