Sekilas Info

Pengawasan Partisipatif Kunci Demokrasi Berkualitas di Pemilihan Serentak 2024

DAILYKLIK.ID, Serang – Pemilihan serentak 2024 dinilai sebagai ujian penting bagi kualitas demokrasi dan pembangunan daerah di Indonesia.

Direktur Eksekutif Human Studies Institute (HSI), Rasminto, menegaskan bahwa keterlibatan publik dalam pengawasan partisipatif merupakan faktor kunci untuk memastikan jalannya demokrasi yang transparan dan inklusif.

Berbicara pada acara sosialisasi pengawasan partisipatif yang diselenggarakan oleh Bawaslu Kota Serang, Banten, Kamis (14/9), Rasminto menjelaskan bahwa pengawasan partisipatif tidak hanya mendorong demokrasi yang sehat, tetapi juga memperkuat pendidikan politik di masyarakat.

"Keterlibatan masyarakat dalam pengawasan pemilu menjadikan mereka bukan hanya penerima hasil demokrasi, tapi juga aktor yang memastikan proses berjalan sesuai aturan," ujar Rasminto.

Ia menambahkan bahwa pengawasan partisipatif bisa dilakukan melalui berbagai cara, mulai dari pemantauan langsung, pelaporan pelanggaran, hingga memberikan masukan terkait penyelenggaraan pemilu.

Rasminto juga menekankan pentingnya pendidikan politik bagi masyarakat, agar mereka lebih memahami hak dan kewajiban sebagai warga negara.

Selanjutnya 1 2
Penulis: Devis Karmoy
Editor: Deddi Gunawan
Photographer: Devis Karmoy

Baca Juga