Ini Profil Ketua KPU RI Terpilih Periode 2022-2027
Jakarta - Hasyim Asy'ari terpilih menjadi Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU). Hasyim dipercaya memimpin lembaga penyelenggara pemilu dari hasil rapat pleno pertama anggota KPU periode 2022-2027 pada Selasa (12/4/2022).
Hasyim bukan merupakan orang baru di bidang kepemiluan. Pria kelahiran Pati, 3 Maret 1973 ini telah menjabat Komisioner KPU Pergantian Antar Waktu sejak 2016 menggantikan Husni Kamil Manik yang meninggal dunia.
Hasyim kembali mencalonkan diri sebagai komisioner pada 2017 dan lolos menjadi Komisioner KPU periode 2017-2022. Selama di KPU, Hasyim banyak menangani persoalan hukum, termasuk dalam setiap sidang sengketa pemilu di Mahkamah Konstitusi.
Pada tahun 2012, Hasyim pernah menerima tanda kehormatan Satyalancana Karya Satya dari Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), penghargaan bagi pegawai negeri sipil (PNS) yang telah berdedikasi dan mengabdi.
Pada 1999, Hasyim menjabat Sekretaris Presidium Komite Independen Pemantau Pemilu (KIPP) untuk Kabupaten Kudus, Jawa Tengah. Ia pun aktif sebagai peneliti di berbagai lembaga, seperti Bappenas bidang hukum dan kelembagaan, peneliti pada Pusat Kajian Konstitusi, Fakultas Hukum, Undip dan hingga saat ini sebagai salah satu konsultan di Partnership for Governance Reform in Indonesia.
Hasyim pun aktif di organisasi, di antaranya Nahdlatul Ulama (NU) dan sejak 1988 di Ikatan Putera Nahdlatul Ulama (IPNU) Cabang Kudus. Ia pernah menjabat Wakil Ketua Pengurus Wilayah Gerakan Pemuda (GP) Ansor Jawa Tengah.
Komentar