Sekilas Info

Gaduh Alat Rapid Tes Bekas di Bandara Kualanamu, Gubernur Edy Minta Maaf

Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi [Suara.com/Muhlis]
Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi [Suara.com/Muhlis]

Medan-Gubernur Sumut Edy Rahmayadi minta maaf atas tindakan oknum petugas yang menggunakan alat rapid test antigen bekas di Bandara Kualanamu, Deli Serdang.

"Ini manusia memang mencari kesempatan dalam kesempitan. Itu oknum yang kurang punya mental yang baik, akhlaknya yang jelek,” kata Edy, dilansir dari digtara.com-jaringan Suara.com, Rabu (28/4/2021).

Saat kondisi pandemi Covid-19 saat ini, petugas harusnya bisa memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat.

Baca juga: Keterlaluan, Petugas Rapid Tes di Bandara Kualannamu Pakai Alat Bekas

Baca juga: Kimia Farma Buka Suara 4 Karyawannya yang Pakai Alat Rapid Tes Bekas

Bukan malah mengambil kesempatan dengan mendaur ulang alat pendeteksi Covid-19 itu.

"Dalam kondisi kita sedang sulit, ia bukan membantu malah merusak," ujarnya.

Selanjutnya 1 2 3
Penulis: Bejo
Editor: Redaksi

Baca Juga