Sekilas Info

Kembangkan Perikanan Darat, Formasi Tabur 10.000 Benih Ikan di Hutagurgur

DAILYKLIK.ID, Toba – Forum Martabe Sigurs (Formasi) kembali menabur 10.000 benih ikan air tawar di lahan perikanan darat seluas satu hektar di Hutagurgur I, Kecamatan Silaen, Kabupaten Toba, Kamis (26/9/2024).

Benih yang ditabur terdiri dari 6.000 ekor ikan mas, 3.000 ekor ikan bawal, dan 1.000 ekor ikan lele. Tabur bibit ikan ini sebagai bagian dari upaya pengembangan budidaya perikanan darat di wilayah Sigurs.

Penambahan bibit ikan ini merupakan tindak lanjut dari kegiatan sebelumnya dan menunjukkan keseriusan mereka dalam budidaya ikan tawar.

“Tidak hanya Formasi, beberapa warga juga mulai memesan bibit ikan untuk dipelihara di kolam masing-masing. Kami berharap usaha ini membawa manfaat bagi banyak orang,” ujar Harapan Sibarani, pendiri Formasi.

Pdt. Robinson Panjaitan, salah satu penasehat Formasi, yang juga ikut menabur benih ikan, menyebut usaha budidaya perikanan darat sangat potensial untuk meningkatkan pendapatan masyarakat.

Ia juga berencana mengembangkan pakan ikan dengan bahan baku lokal. “Kami ingin usaha ini menjadi contoh di wilayah Sigurs,” katanya.

Selanjutnya 1 2
Penulis: Andrey Simatupang
Editor: Deddi Gunawan
Photographer: Andrey Simatupang

Baca Juga