Sekilas Info

Shin Tae-yong Tak Panggil 10 Pemain Jos Gabung ke Timnas Indonesia U-23

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Jakarta - Daftar pemain Timnas Indonesia U-23 yang disiapkan untuk tampil di Piala AFF U-22 2022 telah dirilis. Menariknya, beberapa nama beken tidak dipanggil pelatih Shin Tae-yong.

Shin Tae-yong membawa beberapa pemain yang sudah bisa membela Timnas pada level senior. Rachmat Irianto, Rizky Ridho, Pratama Arhan hingga Alfeandra Dewangga akan tetap jadi andalan di Piala AFF u-23.

Tapi, ada juga beberapa pemain top yang dilewatkan. Salah satunya adalah Ernando Ari. Dari segi usia, kiper Persebaya Surabaya itu masih bisa membela Timnas U-23. Tapi, dia tak dipanggil.

Masih ada beberapa nama top lain yang tidak dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia U-23. Siapa saja?

Ernando Ari

Shin Tae-yong sudah lama bekerja sama dengan Ernando. Namanya masuk dalam daftar empat kiper yang dibawa ke Piala AFF 2020. Bahkan, Ernando tampil pada laga uji coba melawan Timor Leste belum lama ini.

Penampilan paling epik Ernando saat mengawal gawang Timnas Indonesia U-23 melawan Australia pada kualifikasi Piala Asia. Ernando berkali-kali melakukan penyelamatan gemilang. Indonesia 'cuma' kalah agregat 2-4.

Tapi, Ernando tidak dipanggil untuk persiapan Piala AFF u-23. Posisi kiper 19 tahun itu digantikan oleh Cahya Supriadi yang bahkan belum menjalani debut di tim utama Persija Jakarta.

Andre Oktaviansyah

Andre kembali menemukan sentuhan terbaiknya bersama Persikabo 1973 usai mengalami cedera parah. Dia tampil cukup bagus di BRI Liga 1 dengan mencatatkan 19 penampilan hingga pekan ke-21. Tapi, Andre tidak dilirik Shin Tae-yong.

Sebenarnya, Shin Tae-yong tidak menutup mata dengan talenta Andre. Sebab, nama Andre sempat dipanggil ke Timnas U-19 untuk menjalani latihan di Spanyol pada akhir 2020 lalu. Tapi, kini Andre tak jadi pilihan.

Selanjutnya 1 2 3 4
Penulis:
Editor: Redaksi
Photographer: dok PSSI

Baca Juga