Pilpres 2024
Hasil Survei Lembaga Kredibel: Pilpres 2 Putaran, Ganjar-Mahfud Berhadapan Prabowo-Gibran
Terlebih lagi, sebut Haris, penampilan meyakinkan dari Cawapres nomor urut 3, Mahfud MD dalam debat cawapres 2024, berbanding kontras dengan kekecewaan pendukung Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar ketika menyaksikan performa Cak Imin (Muhaimin Iskandar) yang di bawah rata-rata.
"Jadi, saya melihat pemilih Anies – Muhaimin sudah mentok. Tidak ada jalan menuju ke putaran kedua dalam Pilpres 2024. Dan kami merasa optimis dan bangga atas perjuangan Ganjar – Mahfud MD yang pantang menyerah, sehingga sekarang sudah mulai membuahkan hasil. Ayo tetap semangat, karena tiga debat masih menanti," pinta Haris.
BACA JUGA
Sebut Tagline Ganjar-Mahfud Membingungkan, Jubir TPN: Kaesang ‘Bocah’ Belum Berpengalaman Politik
Begini Alasan Ganjar-Mahfud Mengenakan Baju Adat Khas Madura dan NTT Saat Debat Cawapres
"Para pendukung, relawan, dan simpatisan Ganjar – Mahfud MD harus tetap optimis, karena kita pastikan akan lolos pada putaran pertama, dan bisa meraih kemenangan di putaran kedua Pilpres 2024 demi masa depan bangsa menuju Indonesia Unggul: Gerak Cepat Mewujudkan Negara Maritim yang Adil dan Lestari," imbuhnya.
Selain itu, Haris juga mengemukakan bahwa sepanjang Desember 2023, setidaknya ada 9 lembaga survei yang menerbitkan hasil survei terhadap Paslon Ganjar-Mahfud MD. Hasil survei-survei tersebut sangat bervariasi, sehingga sangat membingungkan. Berikut perinciannya;
Lembaga survei Poltracking Indonesia, menempatkan suara untuk Ganjar – Mahfud MD: 27,3%, berada di urutan ke-2; lembaga survei Roy Morgan, menempatkan suara untuk Ganjar – Mahfud MD: 38,0%, berada di urutan ke-1; lembaga survei Populi Center, menempatkan suara untuk Ganjar – Mahfud MD: 21,7%, berada di urutan ke-2; lembaga survei Arus Survei Indonesia, menempatkan suara untuk Ganjar – Mahfud MD: 30,7%, berada di urutan ke-2; sedangkan lembaga survei Litbang Kompas, suara untuk Ganjar – Mahfud MD: 15,3%, berada di urutan ke-3.
Selanjutnya lembaga survei Indikator Publik Nasional, menempatkan suara untuk Ganjar – Mahfud MD: 23,1%, berada di urutan ke-2; lembaga survei Indikator Politik Indonesia, menempatkan suara untuk Ganjar – Mahfud MD: 24,5%, berada di urutan ke-2; lembaga survei CSIS, menempatkan suara untuk Ganjar – Mahfud MD: 19,4%, berada di urutan ke-3; lembaga survei Alvara Research, menempatkan suara untuk Ganjar – Mahfud MD: 26,4%, berada di urutan ke-2.
BACA JUGA
Ganjar Capres Pertama Diterima Sri Sultan Hamengkubuwono X: Pertemuan Tertutup
Bukan Janji! Program KTP SAKTI Ganjar – Mahfud Bentuk Tranformasi Satu Data
"Survei-survei kredibel menempatkan pasangan Ganjar – Mahfud MD di urutan kedua, sehingga dipastikan (Paslon Ganjar-Mahfud) akan lolos melaju ke putaran kedua Pilpres 2024," jelasnya.
"Dan menurut survei internal TPN Ganjar – Mahfud MD, yang dilengkapi data Focus Group Discussion (FGD) dan predictive media analysis, hasilnya adalah Anies – Muhaimin 21,7%, Prabowo – Gibran 41,1% dan Ganjar – Mahfud 37%," tandas Hasris.








Komentar