Sekilas Info

Kades Liang Muda: Senang Bisa Belajar Banyak Tentang Hukum

Kepala Desa Liang Muda, Martinus Barus
Liang Muda - Kepala Desa Liang Muda Martinus Barus menjadi satu diantara 20 Kepala Desa yang ikut dalam acara Sosialisasi, Penyuluhan dan Penerangan Hukum di Aula Kantor Camat STM Hulu, di Tiga Juhar, Selasa (23/11/2021).

Kegiatan ini sukses terselenggara berkat kerjasama Antar Desa (BKAD) Kecamatan STM Hulu dengan Kejaksaan Negeri (Kejari) Deli Serdang.

"Kami merasa senang karena bisa ikut diajari tentang hukum. Disini kami bisa banyak belajar dan tau tentang pasal-pasal yang diatur dalam undang-undang," ujar Martinus Barus.

Sejumlah Pasal mengenai KHUPidana dan KUHPerdata serta upaya pencegahan munculnya tindak pidana dan kriminalisasi terhadap Kades dan perangkat desa menjadi topik hangat dalam penyuluhan hukum ini.

Diantaranya Pasal 362 tentang pencurian, Pasal 303 tentang perjudian, Hukum perkawinan, hak warisan dan UU No.35 Tahun 2009 tentang Narkotika termasuk upaya mencegah, melindungi, dan menyelamatkan para penyalah guna Narkotika, pengaturan tentang upaya rehabilitasi bagi Penyalah Guna dan pecandu Narkotika turut menjadi topik yang dalam penerangan hukum ini.

Usia acara ini, Martinus menyebut akan terus mengingatkan seluruh warganya agar terhindar dari persoalan hukum.

Penulis: Devis/Bayu
Editor: Redaksi
Photographer: Ist DK

Baca Juga