Sekilas Info

Hipmi Langkat Diajak Bangun Ruang Terbuka Hijau di 10 Kecamatan

Audiensi Hipmi Langkat dengan Pj Bupati, Kamis (18/4).

Dailyklik.id, LANGKAT - Pemerintah Kabupaten Langkat, Sumatra Utara, mengajak Himpunan Pengusaha Muda Indonesia, atau Hipmi, di daerahnya ikut membangun ruang terbuka hijau. Ruang terbuka hijau akan dibangun di 10 kecamatan di kabupaten itu.

Ajakan tersebut disampaikan Pj Bupati Langkat Faisal Hasrimy kepada Ketua Hipmi Langkat Thomas Saputra, di ruang kerja Bupati, Kamis (18/4).

Pada kesempatan itu, Faisal Hasrimy mengajak Thomas agar Hipmi Langkat terlibat aktif membenahi daerah sesuai dengan bidang dan kemampuannya. Terutama ikut serta membangun ruang terbuka hijau (RTH).

Yang mana pembangunan RTH merupakan salah satu program yang ingin direalisasikan Faisal selama menjabat sebagai Pj Bupati. Mantan Sekda Kabupaten Serdangbedagai itu ingin membangun RTH di 10 dari 23 kecamatan yang ada di Langkat.

Ruang terbuka hijau didefinisikan sebagai area terbuka yang menjadi tempat tumbuh tanaman, baik yang tumbuh secara alamiah maupun yang sengaja ditanam. Bagi Faisal, RTH juga dapat menjadi sarana hiburan masyarakat, tempat bermain anak dan akan ada perputaran ekonomi di area tersebut.

Selanjutnya 1 2

Baca Juga