Skor Sama di Piala AFF, Timnas Indonesia dan Singapura Bertemu di Semifinal

Singapura - Tim Indonesia berhasil mencetak skor seimbang 1-1 melawan tim Singapura, pada leg pertama semifinal Piala AFF 2020 yang digelar di Stadion Nasional, Singapura, pada Rabu (22/12/2021).
Babak pertama pertandingan tersebut berlangsung dengan permainan dan pertahanan yang sangat baik dari kedua tim. Diawal permainan, beberapa kali terjadi umpan yang bagus, tetapi kedua pihak belum mampu untuk mengantongi skor.
Hingga, pada menit ke 28, Tim Indonesia akhirnya berhasil membobol gawang Singapura dengan skor 1-0. Gol tersebut dicetak oleh Witan Sulaeman, berusia 20 tahun.
Pertandingan kembali berlangsung dan Tim dari Singapura terus berusaha untuk memperoleh skor. Namun, hingga babak pertama berakhir, upaya tersebut belum menuai hasil.
Pada babak kedua, upaya tim dari Singapura untuk menyaingi skor terus berlanjut. Serangan demi serangan yang dilakukan Timnas Singapura ini, membuat pertahanan tim Indonesia beberapa kali terancam.
Sang pelatih Shin Tae-yong, yang merupakan mantan pemain sepak bola Korea Selatan ini pun, beberapa kali melakukan pergantian pemain Timnas Indonesia.
Namun, akhirnya Timnas Singapura yang dilatih oleh Tatsuma Yoshida, asal Jepang ini mampu menyamai skor Indonesia 1-1, berkat aksi Ikhsan Fandi saat memasuki menit ke-70. Hingga babak kedua berakhir, kedua tim tidak ada yang bisa menambah skor.
Komentar