Puluhan WB di Lapas Gunungsitoli Lulus Pendidikan Program Kesetaraan

Gunungsitoli - Lembaga Permasyarakatan (LP) memegang peranan penting untuk memanusiakan manusia Indonesia melalui pembinaan warga binaan. Hal itu sebagai tugas utama lembaga yang berada dibawa Kementerian Hukum dan HAM.
Beragam pembinaan perlu terus dilakukan terhadap warga binaan yang menjalani hukuman akibat melakukan perbuatan melanggar hukum. Antara lain pembekalan keterampilan dan kerajinan untuk membentu kemandirian para warga binaan (WB) di LP.
Sehingga kelak di masyarakat dapat menerapkan skill yang diperoleh selma berada di Lapas. Tentu ini berdampak terhadap kehidupan ekonominya dan di lingkungan masyarakat.
Hal itu pula yang tengah dijalani oleh WB di Lapas Klas II B Gunungsitoli. Para warga binaan diberi kesempatan untuk mengikuti Pendidikan Kesetaraan melalui Program Pendidikan Paket A, Paket B, dan Paket C atau setara dengan satuan pendidikan SD, SMP dan SMA sederajat.
Bekerjasama dengan pihak Dinas Pendidikan Kota Gunungsitoli, program pembelajaran pun telah dilakukan secara luring dan daring selama masa tahun ajar 2020/2021.
Program Kesetaraan ini pun banyak diminati WB di Lapas Kelas II Gunungsitoli, bahkan puluhan WB sebagai peserta didik dinyatakan berhasil dengan lulus pada ketiga jenjang pendidikan.
Usia dinyatakan lulus, para WB ini langsung mendapatkan Ijasah kesetaraan sesuai satuan pendidikannya.
Komentar