Aliansi Pemuda Pulau Ende Renovasi Rumah Warga Miskin
Ende - Aliansi Pemuda Pulau Ende (APPE) merenovasi rumah Maryam Yusuf (48), warga di Dusun Kemo, Desa Rendoraterua, Kecamatan Pulau Ende, Kabupaten Ende, Nusa Tenggara Timur (NTT).
Sekretaris APPE, Abubekar Sidik, Rabu (25/11/2020), menyebutkan, APPE juga menggalang dana agar proses renovasi rumah tersebut bisa berjalan lancar.
"Setelah kami cek, kondisi rumah tersebut sudah sangat mengkhawatirkan dan sudah masuk dalam kategori rumah tidak layak huni. Sudah saatnya diperbaiki, apalagi beliau hidup sebatangkara," kata Sidik.
Komentar