Alasan Protektif Terhadap Covid-19, Calon Walikota Pematangsiantar Hindari Wawancara
Pematangsiantar – Calon wali kota Pematangsiantar Asner Silalahi akhirnya menjelaskan alasan dirinya menolak diwawancara oleh kontributor Daily Klik Hendri Siadari. Kepada Hendri di kediamannya Jalan Sidamanik, Kota Pematangsiantar, Jumat (23/10/2020) siang, Asner Silalahi menyampaikan klarifikasinya.
Calon tunggal wali Pematangsiantar itu menjelaskan bahwa dia tidak menolak namun menghindari wawancara jurnalis Daily Klik karena protektif terhadap penularan Covid-19, serta staminanya ketika itu sedang letih usai menjalani sejumlah agenda sosialisasi sebagai calon wali kota.
“Maaf saya saat itu, untuk proteksi penularan Covid-19, dengan stamina letih karena padatnya kegiatan. (Sehingga) tidak ada niat untuk menghindari teman-teman media,” kata Asner usai mengundang jurnalis ke kediamannya.
Komentar